Hoteldanwisata.com – Jika di Amerika ada Grand Canyon, maka di Indonesia ada Green Canyon Pangandaran yang tak kalah indahnya. Green Canyon sendiri sebenarnya memiliki nama asli Cukang Taneuh, nama Green Canyon tersebut dipopulerkan oleh warga Perancis pada tahun 1993.
Nama Cukang Taneuh adalah sebutan dari warga Sunda yang memiliki arti “jembatan tanah”, karena di atas lembah dan jurang Green Canyon terdapat jembatan dari tanah yang digunakan oleh para petani di sekitar sana untuk menuju ke kebun mereka.
Green Canyon Pangandaran adalah salah satu tempat wisata menarik dan indah di Jawa Barat, yang terletak di Desa Kertayasa Kecamatan Cijulang, Kabupaten Ciamis ± 31 km dari Pangandaran.
Green Canyon Pangandaran ini terbentuk dari erosi tanah akibat aliran sungai Cijulang selama jutaan tahun yang menembus gua dengan stalagtit dan stalagmit yang mempesona serta diapit oleh dua bukit dengan bebatuan dan rimbunnya pepohonan menyajikan fenomena alam yang khas dan menantang.
Hal Menarik di Green Canyon
Untuk dapat menikmati keindahan Green Canyon, Anda harus menempuh perjalanan selama 30 sampai 45 menit dengan menggunakan perahu kayu modern yang juga sering disebut dengan “Ketinting” yang dapat memuat maksimal 5 orang.
Selama perjalanan menuju ke Green Canyon, Anda akan disuguhi pemandangan pepohonan di tepi-tepi sungai dan keindahan air terjun yang turun dari sisi tebing. Jika Anda beruntung, Anda akan menjumpai satwa-satwa liar berada di sekitar sungai.
Begitu terlihat jeram dengan alur yang sempit yang sulit dilewati oleh perahu, berarti Anda sudah sampai di mulut Green Canyon yang memiliki air sangat jernih berwarna kebiru-biruan.
Di sini, Anda dapat berenang, Body Rafting, trekking, maupun melompat dari atas tebing dengan ketinggian sampai 9 meter ke dalam jernihnya air sungai Green Canyon ini. Sedangkan bagi Anda yang menyukai ketenangan, Anda dapat menaiki sampan sambil memancing.
Cara Menuju ke Green Canyon Pangandaran
Ada beberapa jalur atau rute yang dapat ditempuh,
- Jika Anda dari arah Jakarta dan Bandung, Anda dapat mengambil rute ke arah Jawa Tengah melalui jalur Tasik – Ciamis – Banjar – Pangandaran.
- Jika Anda dari arah Jawa Timur dan Jawa Tengah, Anda dapat mengambil rute ke arah Jawa Barat melalui jalur Purwokerto – Kebumen – Wangon – Banjar – Pangandaran.
- Jika Anda dari luar Jawa, Anda dapat menempuh perjalanan udara menuju ke Kota Bandung. Sesampainya di Bandung Anda dapat melanjutkan perjalanan seperti di poin pertama.